Membeli rumah adalah sebuah keputusan yang besar, maka dari itu ketika membeli rumah tidak hanya soal harga, tetapi juga soal kenyamanan yang didapatkan dan fasilitas yang tersedia. Banyak yang bingung antara membeli rumah subsidi atau komersil. Keduanya sama-sama memiliki keunggulan tapi berbeda dalam berbagai aspek terutama fasilitas.
Rumah Komersil: Fasilitas Lengkap Harga Lebih Tinggi
Pengembang membangun rumah komersil dengan target menengah ke atas. Karena itu, fasilitas yang disediakan oleh pengembang tentu nya lebih lengkap dan premium. Fasilitas yang tersedia diantara nya seperti one gate system, taman bermain, area olahraga yang dapat dilihat dibeberapa perumahan komersil
Rumah komersil menawarkan desain modern yang menarik, lengkap dengan akses jalan yang lebar dan sistem drainase yang sudah tertata rapi. Pengembang biasanya membangun perumahan ini di pusat kota atau kawasan strategis untuk memberikan kemudahan mobilitas bagi penghuninya. Dari segi harga, rumah komersil memang lebih tinggi. Namun, jika kamu mengutamakan kenyamanan jangka panjang dan ingin mendapatkan potensi kenaikan nilai properti, rumah komersil layak menjadi pilihan utama.
Tim Intiproperty.com sudah mengunjungi beberapa perumahan komersil dengan harga di atas 700 jutaan dan menemukan bahwa fasilitas yang tersedia sangat lengkap. Kami melihat langsung adanya taman bermain, lapangan olahraga, kolam renang, hingga club house yang memberikan kenyamanan ekstra bagi para penghuni.
Rumah Subsidi: Fasilitas Terbatas, Tapi Terjangkau
Pemerintah menyediakan rumah subsidi untuk masyarakat yang berpenghasilan rendah. Dengan harga rumah terjangkau, suku bunga KPR yang sudah ditetapkan sekitar 5% tetap. Selain itu juga kamu bisa mendapatkan tenor yang panjang sampai 20 tahun.
Namun, biasanya rumah subsidi lokasi nya berada di pinggiran kota. Fasilitas umum yang tersedia juga belum memadai seperti taman bermain, tempat ibadah dan sekolah dan perlu waktu untuk berkembang. Dan desain rumah yang cenderung sederhana.
Meskipun dengan fasilitas yang seadanya, rumah subsidi tetap cocok untuk kamu yang ingin hidup mandiri dengan cicilan yang ringan. Rumah subsidi juga bisa menjadi pilihan untuk jadi rumah pertamamu.
Jadi Lebih Worth It Mana?
Jawabannya tergantung bagaimana kebutuhan dan kemampuan finansialmu, Kalo kamu cari rumah dengan fasilitas yang lengkap dan lokasi strategis, rumah komersil adalah pilihan yang tepat. Tapi kalo kamu mencari hunian dengan anggaran terbatas, rumah subsidi bisa jadi solusinya.
Kesimpulan
Jangan cuma tergiur dengan murah atau desain mewah, tapi sesuaikan juga dengan kebutuhanmu dan bandingkan dengan fasilitas yang ditawarkan. Dengan begitu kamu bisa menentukan pilihanmu dengan tepat tanpa harus menyesalinya di kemudian hari.
Baca Juga: Rumah Subsidi: Solusi Cerdas Ditengah Inflasi Melonjak